ANALISIS FAKTOR PREDISPOSISI KEIKUTSERTAAN SENAM HAMIL BAGI IBU HAMIL DI WILAYAH PUSKESMAS DEPOK 2, KABUPATEN SLEMAN

J. NugrahaningtyasW. Utami, Tutik Astuti, Githa Andriani

Abstract


Latar belakang: senam hamil yang teratur dapat menjaga kondisi otot – otot dan persendian, memperkuat dan mempertahankan elastisitas otot – otot dinding perut, otot – otot dasar panggul, ligament, dan jaringan yang berperan dalam mekanisme persalinan. Keikutsertaan dalam senam hamil dipengaruhi oleh beberapa faktor diantaranya pengetahuan, sikap, nilai, keyakinan dan motivasi. Senam hamil di wilayah Puskesmas Depok 2, Kabupaten Sleman tergabung dalam kelas ibu hamil. Tujuan: Mengetahui faktor predisposisi apa saja yang mempengaruhi pelaksanaan senam hamil di wilayah Puskesmas Depok 2 Kabupaten Sleman, DIY. Metode Penelitian : Metode yang digunakan adalah penelitian kualitatif yaitu memaparkan faktor yang mempengaruhi keikutsertaan senam hamil di wilayah Puskesmas Depok 2. Tempat penelitian di wilayah Puskesmas Depok 2, Kabupaten Sleman, pengambilan data dilakukan dengan tehnik wawancara yang mendalam, pelaksanaan pengambilan data pada bulan Agustus – Desember 2020. Pengolahan data kualitatif disajikan dalam bentuk naratif. Hasil : hasil penelitian menunjukkan bahwa faktor predisposisi keikutsertaan senam hamil meliputi pengetahuan, sikap, kepercayaan, nilai – nilai, keyakinan dan motivasi. Kesimpulan : Senam hamil termasuk dalam kegiatan pada program Kelas Ibu hamil. Apabila kelas ibu hamil terselenggara dengan baik maka kegiatan Senam Hamil pun akan terlaksana dengan baik. Faktor yang mempengaruhi meliputi pengetahuan, sikap, nilai, keyakinan dan motivasi

Keywords


faktor predisposisi, keikutsertaan, senam, hamil

Full Text:

PDF

References


Larasati, I. P dan Wibowo, A. 2012. Pengaruh Keikutsertaan Senam Hamil Terhadap Kecemasan Primigravida Trimester Ketiga Dalam Menghadapi Persalinan. Jurnal Biometrika dan Kependudukan, Volume 1 Nomor 1, Agustus 2012 : 26-32

Manuaba. 2010. Ilmu Kebidanan, Penyakit Kandungan dan KB. Jakarta. EGC

Purba, R.,A., 2018. Pengaruh Pemberian Senam Hamil Terhadap KualitasTidur Ibu Hamil Trimester III di Mommies Clinic, Surakarta, Sripsi, Program Studi S1 Fisioterapi, Fakultas Ilmu Kesehatan, Universitas Muhammadiyah Surakarta

Pratama, R. dan Maya, A., 2018. Faktor Yang Mempengaruhi Pelaksanaan Senam Hamil. Stikes Aisiyah Palembang.

Inding, I., Saadiyah S. L., dan Nasaruddin, F. 2016. Pengaruh Senam Hamil Terhadap PerubahanDerajat Nyeri pada Ibu Hamil yang menderita Nyeri Pinggang Bawah (NPB)Skripsi. Program Studi Fisioterapi. Fakultas Kedokteran. Universistas Hasanuddin. Makasar.

Wulan, T. 2019. Hubungan Pelaksanaan Senam Hamil pada Ibu Hamil dengan Kelancaran Proses Perrsalinan di Puskesmas Papar Kabupaten Kediri tahun 2017. Jurnal Nusantara Medika, vol3 no 2. Kediri.

Astuti, dkk. 2016. Faktor-faktor yang berhubungan dengan keikutsertaan mengikuti kelas ibu hamil di Puskesmas Candiroto Kabupaten Temanggung, RAKERNAS AIPKEMA 2016.

Profil Dinas Kesehatan DIY 2019

Profil Dinas Kesehatan Kabupaten Sleman 2019

Kementrian Kesehatan RI 2014 Pedoman Pelaksanaan Kelas Ibu Hamil. Jakarta

Agustini, Aat, 2014. Promosi Kesehatan. Deepublish. Yogyakarta

Sartika, W. dan Qomariyah S., 2019. Analisis faktor-faktor yang Mempengaruhi keikutsertaan senam hamil pada Ibu Hamil Trimester III di BPM Hj.Dince, SST. Jurnal Keperawatan Abdurrab. V0l 3. No 1 Juli 2019

Rahayu, D dan Yunarsih, 2019, Hubungan Pengetahuan Dengan Pelaksanaan Senam Hamil Ibu Primigravida, Journal of Ners Community, Vol 10, Nomor 01 Juni 2019 Hal. 97-106

Sari, E. 2015. Hubungan Pengetahuan dengan Sikap Ibu Hamil terhadap senam Hamil di Rumah Sakit Elisabeth Medan tahun 2014. Jurnal Imiah Kebidanan. IMELDA, Vol 1, No.1. Februari 2015

Notoatmojo, S. 2012. Promosi Kesehatan dan Perilaku Kesehatan, Rineka Cipta, Jakarta

Yuliasari,2010, Hubungan Pengetahuan dan Sikap Ibu Hamil dengan Pelaksanaan Senam Hamil. Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah, Jakarta, 2010.

Wawan, A dan Dewi M. 2010. Teori & Pengukuiran Pengetahuan, Sikap, dan Perilaku Manusia. Nuha Medika. Yogyakarta

Jumhati dan Kurniawan, 2019. Analisis Faktor-faktor yang Mempengaruhi Trend Penurunan Pelaksanaan Senam Ibu Hamil di Kabupaten Bekasi. Jurnal Ilmiah Kesehatan. Vol 11(1). Maret 2019.

Annisa, D.2014. Analisis Faktor- Faktor Yang Berhubungan Pelaksanaan Senam Hamil Di Wilayah Puskesmas Purwokerto Barat Tahun 2013.Jurnal Kesehatan Masyarakat.Vol 2.No 5.Mei 2014

Qomariyah Dan Sartika, 2019, Hubungan Motivasi Terhadap Pelaksanaan Senam Hamil Pada Ibu Hamil Trimester III Di BPM Hj. Dince Safrina, SST Pekanbaru, Jomis (Journal Of Midwifery Science) Vol 3. No.1, Januari 2019


Abstract View: 374, PDF Download: 331

Refbacks

  • There are currently no refbacks.




Prosiding Seminar Nasional

Universitas Respati Yogyakarta

Alamat : JL. Laksda Adisucipto KM 6,3 Depok Sleman Yogyakarta - Indonesia
Tel : 0274-488781
Fax : 0274-489780
Email : wahyurm@respati.ac.id


 
View My Stats
Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.